Hasil luar biasa dan spektakuler ditorehkan para atlet sepatu roda Indobesia. Mereka menyapu bersih semua medali emas, 12 keping, yang dipertandingkan di SEA Games XXVI yang digelar di Venue Sepatu Roda, Jakabaring Sport CIty (JSC), Palembang, Senin (14/11) sore.

Emas terakhir atau ke-12 dipersembahkan pesepatu roda putra Airlangga Ardianza melalui nomor 10.000 meter. Melintasi track 200 meter dalam 50 putaran, Erlangga finis dengan catatan waktu 18 menit dan 22,354 detik. Medali perak milik atlet Indonesia lainnya, Dimas Prasetya yang menyelesaikan lomba dalam waktu 18,23,048 menit.

1 comment:

  1. Meskipin terlambat, saya ucapkan selamat bagi para atlit sepatu roda Indonesia. Setelah beberapa lama, akhirnya Indonesia bisa menjadi juara umum pada sea games 2011. meskipun kita kalah secara terhormat di sepak bola.
    Mungkin sepatu sepak bola perlu diganti dengan sepatu yang ada di toko online saya he he he. Sorry bercanda. anyway, selamat.

    ReplyDelete